Minggu, 09 Oktober 2016

Inovasi Sistem Informasi Manajemen

Inovasi Sistem Informasi Management

Sistem Informasi Manajemen atau SIM adalah perangkat yang diciptakan manusia sebagai alat untuk membantu mengatasi masalah dalam bentuk apapun termasuk transaksi yang mendukung fungsi manajemen dalam pengambilan keputusan. 


Informasi dapat diibaratkan sebagai darah yang mengalir di dalam tubuh manusia, seperti halnya informasi di dalam sebuah perusahaan yang sangat penting untuk mendukung kelangsungan perkembangannya, sehingga terdapat alasan bahwa informasi sangat dibutuhkan bagi sebuah perusahaan. Akibat bila kurang mendapatkan informasi, dalam waktu tertentu perusahaan akan mengalami ketidak mampuan mengontrol sumber daya, sehingga dalam mengambil keputusan-keputusan strategis sangat terganggu, yang pada akhirnya akan mengalami kekalahan dalam bersaing dengan lingkungan pesaingnya. Disamping itu, sistem informasi yang dimiliki seringkali tidak dapat bekerja dengan baik.

Masalah utamanya adalah bahwa sistem informasi tersebut terlalu banyak informasi yang tidak bermanfaat atau berarti (sistem terlalu banyak data). Memahami konsep dasar informasi adalah sangat penting (vital) dalam mendesain sebuah sistem informasi yang efektif. Menyiapkan langkah atau metode dalam menyediakan informasi yang berkualitas adalah tujuan dalam mendesain sistem baru.


Sebuah perusahaan mengadakan transaksi-transaksi yang harus diolah agar bisa menjalankan kegiatannya sehari-hari. Daftar gaji harus disiapkan, penjualan dan pembayaran atas perkiraan harus dibutuhkan: semua ini dan hal-hal lainnya adalah kegiatan pengolahan data dan harus dianggap bersifat pekerjaan juru tulis yang mengikuti suatu prosedur standar tertentu.

Inovasi Inovasi SIM mempunyai banyak sekali manfaat diantaranya:
  • Meningkatkan aksesibilitas data yang tersaji secara tepat waktu dan akurat bagi para pemakai, tanpa mengharuskan adanya prantara sistem informasi.
  • Menjamin tersedianya kualitas dan keterampilan dalam memanfaatkan sistem informasi secara kritis.
  • Menjamin tersedianya kualitas dan keterampilan dalam memanfaatkan sistem informasi secara kritis.
  • Menjamin tersedianya kualitas dan keterampilan dalam memanfaatkan sistem informasi secara kritis.
  • Menetapkan investasi yang akan diarahkan pada sistem informasi.
  • Mengantisipasi dan memahami konsekuensi-konsekuensi ekonomis dari sistem informasi dan 
  • teknologi baru.
  • Memperbaiki produktivitas dalam aplikasi pengembangan dan pemeliharaan sistem.
  • Organisasi menggunakan sistem informasi untuk mengolah transaksi-transaksi, mengurangi biaya 
  • dan menghasilkan pendapatan sebagai salah satu produk atau pelayanan mereka.
  • Bank menggunakan sistem informasi untuk mengolah cek-cek nasabah dan membuat berbagai laporan rekening koran dan transaksi yang terjadi.
  • Dan Lain lain
Beragam hal sudah diciptakan dalam bidang Sistem Informasi Manajemen, diantaranya:
  • Wifi tersebar luas diberbagai tempat sehingga orang dapat mengakses informasi dengan cepat
  • Fasilitas 4G yang sudah dikembangkan oleh berbagai provider
  • Handphone yang sudah tersedia koneksi internet 
  • Berbagai software yang dapat diciptakan untuk memfasilitasi berbagai kegiatan
  • dan masih banyak lagi inovasi inovasi yang telah diciptakan oleh manusia dan akan terus berkembang.
Mungkin deminikian yang dapat saya tuliskan di blog ini. Terimakasih.

Source by:
http://duniabaca.com/pengertian-dan-manfaat-sim-sistem-informasi-manajemen.html
http://nichonotes.blogspot.co.id/2015/03/sistem-informasi-manajemen.html
http://adhityarachmanh.blogspot.co.id/2016/10/inovasi-sistem-informasi-teknologi.html
https://id.wikipedia.org/wiki/Sistem_informasi_manajemen

1 komentar:

  1. tulisannya sudah bagus, mungkin bisa ditambahkan gambar agar lebih menarik ;)

    BalasHapus